IWAN FALS, ONCE & FIERSA BESARI – IBU PERTIWI

Karya besar milik sang maestro, Pramoedya Ananta Toer akan diangkat ke layar lebar oleh Falcon Pictures. Bumi Manusia dan Perburuan menjadi film yang dinanti oleh para pecinta film Indonesia ditahun 2019 ini. Falcon Pictures mengandeng penyanyi lintas generasi, Iwan Fals, Once, dan Fiersa Besari untuk mengisi soundtrack film Bumi Manusia.

Produser Falcon Pictures, Frederica mengungkapkan, Iwan Fals, Once dan Fieraa Besari terpilih untuk membawakan ost film Bumi Manusia, karena mereka mewakili 3 generasi berbeda. “Kami mempertombangkan secara matang, memilih Iwan Fals, Once dan Fiersa. 3 penyanyi ini mewakili generasi yang berbeda. Bersyukur, meski masing-masing memiliki kesibukan, kami bisa menyatukannya,” ujarnya.

Sedangkan sutradara film Bumi Manusia, Hanung Bramantyo berharap, hadirnya Iwan Fals, Once dan Fiersa bisa lebih membumikan film Bumi Manusia.” Saya melihat Iwan Fals, Once dan Fiersa memang pantas untuk mengisi soundtrack film Bumi Manusia. Mudah-mudahan dengan hadirnya mereka bisa lebih luas lagi film Bumi Manusia dikenal masyarakat,” tuturnya.

Trio Iwan Fals, Once dan Fiersa Besari akan membawakan lagu patriotik karya Ismail Marzuki, berjudul “Ibu Pertiwi”. Selain itu, Purwacarka juga terlibat sebagai music director dalam penggarapan soundtrack ini.

Film Bumi Manusia bersama film yang diangkat dari karya Pramoedya Anata Toer lainnya berjudul Perburuan, akan tayang serentak diseluruh bioskop di Indonesia pada tanggal 15 Agustus 2019.

Film Bumi Manusia akan diperankan oleh Iqbaal Ramadhan, Mawar De Jongh, Ine Febryanti, Jerome Kurniawan, Bryan Domani, dan Giorgino Abraham. Sedangkan film Perburuan yang disutradarai oleh Richard Oh akan diperankan oleh Adipati Dolken, Ayushita, Michael Kho, Ernest Samudra, dan Khiva Ishak.[PR-FALCON]

744 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published.