VAGETOZ – SHOLAT

Sudah sangat melekat di masyarakat terutama dan tidak pernah absen disetiap tahunnya. Mungkin juga rasanya ada yang kurang, jika setiap bulan Ramadhan tiba tidak mengeluarkan lagu bertemakan religi.

Dan menyambut bulan suci Ramadhan tahun ini, Vagetoz yang digawangi Teguh (Vocal) Nuki (Gitar) Soni (Gitar) dan Day (Drum) kembali mengeluarkan single yang berjudul “Sholat”.

Untuk para fans Vagetoz yaitu Vagetista, mungkin sudah tak asing, karena ditahun 2008 Vagetoz pernah mengeluarkan Album Religi, sejak dari itu ada rasa kurang lengkap jika di bulan Ramadhan tidak mengeluarkan single Religi .

Sholat, sebuah lagu yang menceritakan tentang Sholat 5 waktu, karna di jaman sekarang banyak diantara kita dihampiri dengan kesibukan duniawi, kita sering kali melalaikan Sholat. Hanya saja mengerjakan tugas dan tanggung jawab di dunia tapi lupa dengan tanggung jawab sebagai umat muslim.

Yang menonjol dari lagu ini ialah dari segi lirik di Part Reff “Sholat – Sholat Sholat” dimana lirik yang cukup mudah untuk di hafal. Sebuah lirik syarat akan pesan yang ingin di sampaikan, agar kita bisa lebih memperbaiki diri kita dan bisa melaksanakan Sholat 5 waktu yang wajib hukumnya.

Sedikit berbeda dengan single religi di tahun kemarin, dari sisi aransement Vagetoz mengemas berbeda tapi tidak menghilangkan benang merah dari Vagetoz itu sendiri. Da di lagu ini kalau didengar seksama, ada pengisi suara anak perempuan. Ya, dia adalah keponakan dari sang vokalis Teguh sendiri. Harapan dari lagu ini semoga lagu ini bisa bermanfaat untuk diri sendiri, tim Vagetoz dan tentunya untuk masyarakat yang mendengarkannya, besar harapan bisa di terima, mewarnai di bulan suci Ramadhan tahun ini.

298 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published.