Untuk Dukung Ketahanan Pangan

PALANGKA RAYA – Provinsi Kalimantan Tengah terus didorong untuk dapat menjadi salah satu daerah pendukung pangan dari IKN, sehingga kabupaten/kotamadya yang ada juga ikut didorong untuk mengembangkan sektor pertanian untuk ketahanan pangan salah satunya Kota Palangka Raya yang merupakan episentrum.
Saat menghadiri Rapat Kerja Pemantapan Optimasi Lahan Food Estate Padi Nasional yang berlangsung di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalimantan Tengah bersama Gubernur, Pj Wali Kota Palangka Raya Dr Hera Nugrahayu melaporkan Palangka Raya memiliki alokasi lahan kurang lebih seluas 10.555 hektar, yang akan dipetakan dan dievaluasi kelayakannya dalam mendukung ketahanan pangan,Kamis (29/8).
Namu secara pasti Hera mengatakan bahwa Kota Palangka Raya siap menggarap siap sekitar 120 hektare lahan, yang mana akan segera dilakukan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk komitmen Pemko Palangka Raya dalam mendukung ketahanan pangan daerah, sembari menunggu evaluasi yang dilakukan berdasarkan kesesuaian tata ruang lahan.
“Kami sudah memetakan lahan mana yang bisa dan layak untuk ditanami, kalo yang pasti itu ada 120 hektare yang siap, sembari kita melakukan evaluasi yang berkaitan dengan hal teknis seperti kesuburan tanah, dan penyesuaian dengan tata ruang terlebih dahulu,” ujar Hera.
Lebih lanjut Hera juga menerangkan lokasi yang siap untuk ditanami tersebar dibeberapa daerah yaitu Kelurahan Rakumpit, Kelurahan Pager, dan lahan milik kelompok-kelompok tani di Palangka Raya. Lahan tersebut dinilai sudah siap untuk implementasi program ketahanan pangan di kota tersebut. Program ini diharapkan dapat menjadi solusi dalam mendukung ketahanan pangan di Palangka Raya, terutama dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan kebutuhan pangan yang terus meningkat. “Kami akan terus melakukan evaluasi dan penyesuaian berdasarkan hasil pemetaan dan analisis kesuburan tanah, langkah ini penting agar program ketahanan pangan di Palangka Raya dapat berjalan dengan efektif dan memberikan hasil yang optimal,” tambah Hera. (mut/ans/kpfm)