Budaya Dayak, Identitas dan Warisan yang Harus Dilestarikan

kpfmpalangkaraya.com, PALANGKA RAYA – Budaya Dayak bukan hanya sekadar warisan leluhur, melainkan identitas yang harus dijaga dan dibanggakan bersama terutama masyarakat Dayak di Kota Palangka Raya. Hal ini disampaikan Pj Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain, saat menghadiri acara Dayak’s Night dalam rangka HUT ke-4 Komite Seni Budaya Nusantara (KSBN) Palangka Raya, di pendopo rumah jabatan wali kota, Jalan Diponegoro, Sabtu (14/12/24) malam.

Akhmad Husain menegaskan akan pentingnya melestarikan budaya Dayak sebagai bagian dari kearifan lokal yang kaya akan tradisi. Melihat kebudayaan dayak yang sangat beragama, maka Husain mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan budaya Dayak sebagai kekuatan dalam membangun identitas bangsa.

“Budaya Dayak ini sangat kaya akan ragam tradisi hingga kearifan lokal. Kita harus bangga. Namun, yang terpenting, kita harus turut serta melestarikannya,” ujar Husain.

Acara Dayak’s Night ini menjadi salah satu ajang untuk menampilkan berbagai kesenian dan tradisi Dayak, sekaligus memberi inspirasi bagi generasi muda untuk mencintai dan melestarikan budaya lokal. Dalam kesempatan itu, Husain juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada KSBN Palangka Raya.

“Diharapkan keberadaan KSBN dapat terus menginspirasi masyarakat untuk mencintai, melestarikan, dan mempromosikan seni budaya Dayak agar tetap hidup dan dikenal luas,” harapnya. (mut/ram/kpfm)

189 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published.