Oleh: Husrin A Latif
Pemimpin Redaksi
kpfmpalangkaraya.com – HARI ini, 2 Desember 2024, Surat Kabar Harian (SKH) Kalteng Pos berusia 31 tahun. Artinya, sudah tiga dekade lebih koran Oloh Itah ini hadir dan setia menemani pembaca, sejak pertama kali terbit pada 2 Desember 1993.
Keberhasilan menjaga eksistensi media konvensional hingga bertahan sampai tiga dekade, bukanlah hal yang mudah bagi Kalteng Pos. Apalagi perubahan datang begitu cepat dan pesat. Banyak tantangan yang harus dihadapi tiap zaman. Sehingga diperlukan inovasi dan kreativitas terus-menerus, agar bisa tetap eksis menyampaikan informasi faktual kepada pembaca.
Tantangan kian berat ketika arus informasi begitu deras satu dekade terakhir. Informasi menyebar begitu cepat. Tidak hanya melalui media online, tetapi media sosial (medsos) juga tak kalah gencar mengabarkan informasi layaknya media arus utama. Kondisi ini membuat kami, Kalteng Pos makin terpacu untuk terus berinovasi dan beradaptasi dengan platform digital.
Kami bersyukur. Setelah melewati pandemi beberapa tahun lalu, makin memantapkan adaptasi Kalteng Pos dengan perkembangan dunia digital. Terbukti dalam satu tahun terakhir, semua platform digital Kalteng Pos mengalami perkembangan yang begitu pesat. Lihat saja, subscriber YouTube Kalteng Pos sudah di angka 34 ribu pengikut, Instagram 57 ribu pengikut, TikTok 49 ribu pengikut, dan Facebook 5,7 ribu pengikut. Mungkin setelah Anda membaca tulisan ini, angka subcribers/pengikut sudah meningkat. Silakan cek!
Eits…masih ada lagi. Kami juga hadir di dua portal online sekaligus, yang pageviewnya juga terus meningkat. Pembaca setia bisa mengakses informasi-informasi melalui kaltengpos.jawapos.com dan kaltengpos.info.
Keberadaan semua platform yang super lengkap ini menjadi keharusan. Informasi yang dipublikasi para mitra di koran cetak, sebarannya tidak hanya sampai ke pelanggan koran fisik dan koran digital saja, tetapi juga menjangkau audiens lebih luas lagi melalui seluruh platform media sosial Kalteng Pos. Dengan begitu, informasi yang disajikan bisa dinikmati lebih banyak orang. Tidak hanya oleh masyarakat Kalimantan Tengah, tetapi di seluruh nusantara, bahkan mancanegara.
Pada momentum hari jadi ke-31 tahun ini, Kalteng Pos menyampaikan terima kasih kepada pembaca setia maupun para mitra pemerintahan dan swasta, yang sudah berkolaborasi atau bermitra dengan Kalteng Pos sampai dengan hari ini. Berkat dukungan dan kolaborasi ini, Kalteng Pos makin terpacu menghadirkan informasi yang bermutu dan berkualitas. Menjadi media Terdepan dan Selalu Lebih Maju. (*/kpfm)