Pemko Pastikan Stok Pangan dan Elpiji Aman

kpfmpalangkaraya.com, PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Satuan Tugas Pangan Kota Palangka Raya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Kahayan, Jalan Tjilik Riwut, Selasa (31/12/24). Sidak dilakukan untuk memantau ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok serta memastikan distribusi gas elpiji 3 kg bersubsidi berjalan lancar.

Secara langsung Pj Wali Kota Palangka Raya Akhmad Husain memimpi jalannya sidak ini. Dari hasil pantauan, ketersediaan bahan pokok dan elpiji di wilayah Palangka Raya dinyatakan aman, tanpa ada indikasi penimbunan atau kelangkaan.

“Ketersediaan barang kebutuhan pokok masyarakat masih aman, tidak ditemukan penimbunan komoditi pangan, dan harga relatif stabil meski ada sedikit fluktuasi pada beberapa komoditas,” ujar Akhmad Husain di sela kegiatan.

Tidak hanya mengecek komoditi pangan, dengan idampingi sejumlah kepala dinas dan perwakilan PT Pertamina Patra Niaga Husain juga mengecek agen penyalur gas elpiji 3 kg, untuk memastikan stok mencukupi kebutuhan masyarakat.

Pj wali kota menekankan pentingnya langkah ini untuk menghindari potensi kelangkaan dan menjaga kenyamanan masyarakat selama periode tahun baru. Pemkot juga mengimbau masyarakat untuk tidak panik membeli barang, terutama bahan pokok dan elpiji.

“Kegiatan ini adalah bentuk antisipasi agar kebutuhan masyarakat tetap terpenuhi dengan baik, Pemko Palangka Raya bersama pihak terkait akan terus melakukan pemantauan guna memastikan kelancaran distribusi,” tambahnya. (mut/ans/kpfm)

183 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published.