
PALANGKA RAYA – Demi memberikan bantuan kepada warga masyarakat kurang mampu di kelurahan tanjung pinang kecamatan Pahandut, Dharma Wanita Persatuan (DWP) provinsi Kalimantan tengah bekerja sama dengan dinas perdagangan dan perindustrian prov kalteng mengadakan Pasar Murah pada sabtu 18/05/2019. Kegiatan tersebut dalam rangka menyambut hari raya idul fitri 1440 H tahun 2019.
Ketua panitia penyelenggara Endang sri suwanto dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Pasar Murah bertujuan membantu kepada warga kurang mampu, apalagi saat ini harga kebutuhan pokok melonjak tinggi, dan hal ini menjadi beban serta mengurangi daya beli masyarakat.
“dengan adanya kegiatan tersebut, kami telah menyediakan paket sembako sebanyak 500 paket, dimana dalam satu paketnya berisi Beras 5Kg, Gula 2Kg, Minyak Goreng 2 Liter, Teh 1 Kotak, serta Mie Instan 3 bungkus. Dimana satu paket sembako dipatok dengan harga Rp. 70ribu Rupiah,” katanya
Sementara itu, Ketua Dharma Wanita Kalimantan tengah Norhayati Fahrizal Fitri mengungkapkan, melalui kegiatan Pasar Murah tersebut pihaknya ingin berbagi, kepada Masyarakat Muslim yang berada di Kelurahan Tanjung Pinang.
“Kami dari DWP Provinsi mengutamakan bagi Warga Kurang mampu sebagai pembeli sembako ini, agar tepat sasaran. Sehingga manfaatnya akan benar-benar dirasakan oleh warga,” ucapnya.
Kegiatan pasar murah ini, diadakan adalah program tahunan yang diselengarakan tiap tiap hari besar keagamaan seperti bulan ramadan dan jelang Natal.
“Kegiatan diadakan tiap Tahun, yang juga bekerjasama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Kalimantan tengah, dalam memberikan bantuan untuk subsidi,” tambahnya.
melalui kegiatan pasar murah tersebut, bisa menumbuhkan semangat saling bantu, saling peduli, dan saling berbagi dalam meringankan beban hidup masyarakt kurang mampu.
Pada kegiatan ini, antusias warga tanjung pinang sangat tinggi, hal ini dikatakan oleh Lurah Tanjung Pinang Fitriadi, dirinya merasa senang karena warganya yang kurang Mampu dapat terbantu dengan Pasar Murah tersebut. harapanya bantuan serupa juga akan tetap diadakan di kelurahanya ditahun mendatang. (dha-KPFM)