Pasar Aman Dari Bahan Bahaya

Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Palangka Raya bersama Direktorat Pemberdayaan Masyarakat dan Pelaku Usaha (PMPU) Badan POM RI menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Pasar Aman dari Bahan Berbahaya kegiatan dialaksanakan di meeting room hotel. Bahalap Palangka Raya selasa 2 juli 2019
Kepala (BBPOM) di Palangka Raya, Dra. Trikoranti Muskitawati, Apt dalam sambutannya mengajak seluruh elemen pemerintah daerah serta seluruh masyarakat Kalimantan Tengah untuk bersama meningkatkan keamanan pasar dari bahan berbahaya. karena Keamanan dalam makanan menjadi tanggung jawab bersama

Sementara itu Perwakilan Direktorat Pemberdayaan Masyarakat dan Pelaku Usaha (PMPU) Badan POM RI, Diah Handari menyatakan bukan hanya di pasar saja yang harus diwaspadai dari bahan berbahaya, namun juga jajanan di lingkungan sekolah dimana anak-anak berbelanja disekitar sekolahnya

363 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published.