Fairid Optimistis Raih WTP

Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin menyerahkan secara langsung LKPD TA 2018 kepada Kepala Perwakilan BPK RI Kalteng Ade Iwan Ruswana, di Kantor BPK Kalteng, Rabu (27/3).

PALANGKA RAYA-Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin optimistis Pemko Palangka Raya akan mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), untuk Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) yang telah diserahkannya kepada Kepala Perwakilan BPK RI Kalteng Ade Iwan Ruswana di Kantor BPK Kalteng, Rabu (27/3).

Dalam jumpa persnya, Fairid mengatakan pihaknya akan siap dan segera menindaklanjuti rekomendasi ataupun catatan atas audit yang dilakukan lembaga vertikal tersebut. Terutama dalam ketepatan waktu tindaklanjut dari Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya.

“Ya kami akan berusaha untuk mempercepat apa yang dinginkan dari BPK ini, karena itu menjadi salah satu peningkatan ataupun keaktifan kewajiban dari pemko untuk menindaklajutinya,” ujarnya, di ruang jumpers BPK RI.

Menurut dia, dengan percepatan tindaklanjut dari pemko atau audit tersebut, maka akan mempermudah pekerjaan sehingga tidak akan menumpuk diakhir tahun.

Dikatakan Fairid, memang ada sejumlah aset yang secara kepemilikan berada di lembaga lain, namun pihaknya berjanji akan segera membereskan termasuk status. Sehingga semuanya rapi dari segi pencatatan.(ari/ami/kapos)

632 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published.